Kamis, 13 September 2012

bukan sekedar mimpi

Setiap manusia di dunia ini pastilah memiliki banyak keinginan didalam kehidupannya. Mulai dari keinginan yang sederhana hingga sebuah keinginan yang kompleks. Dari sekedar keinginan pendek hingga keingingan yang panjang. Kebanyakan dari manusia selalu menginginkan yang terbaik untuk dirinya. Selalu berimajinasi mendapatkan apa-apa yang diinginkannya, meskipun kadang tak diimbangi dengan usaha kerja kerasnya. Sekedar bermimpi tanpa mau mewujudkannya menjadi nyata.

Ketika melihat keberhasilan seseorang, ia pun ingin juga mencicipi manisnya keberhasilan yang orang lain dapatkan.  Tetapi yang disayangkan adalah kebanyakan manusia hanya melihat hasil pencapaian seseorang yang telah berhasil tanpa mau melihat dan merasakan betapa panjang dan beratnya perjalanan seseorang untuk mencapai hasil akhir keberhasilannya. Mungkin inilah sifat manusia, menginginkan yang enaknya tanpa mau merasakan pahitnya.

Banyak sekali yang menginginkan dirinya seperti pedang samurai tajam yang dengan mudah memotong baja keras. Namun sedikit yang mengetahui untuk menjadi tajam, sebuah pedang samurai harus mengalami ribuan kali tempaan keras dan panas. Dan lebih sedikit lagi yang mau merasakan tempaan keras dan panas tetapi hanya menginginkan langsung menjadi tajam. 

Ingatlah kawan, tak akan pernah ada asap bila tidak ada api. Takkan pernah kita capai mimpi juga cita bila tidak mau berusaha untuk mewujudkannya. Mengutip perkataan seorang mahasiswi Agronomi, “Tidak ada yang instan didalam pertanian, untuk mendapatkan padi yang baik kita pun harus memulai dari pemilihan benih, pengolahan tanah, penanaman, perawatan hingga pemanenan dengan usaha yang maksimal”.

Jika mengambil contoh dari kehidupan keseharian maka akan kita temui mie instan. Meskipun namanya instan, kita pun harus memasaknya terlebih dahulu sebelum memakan mie yang kita ingin rasakan. Masih ada usaha yang haru kita lakukan meskipun namanya mie instan.

Karenanya bangunlah sekarang! Bangunlah dari tidur mimpi indahmu!
Sekarang bukan saatnya tuk bermimpi, sekarang adalah saatnya untuk mewujudkan mimpi.
Jika kau berpikiran dan berkeyakinan BISA mewujudkannya, maka buktikan dengan usaha.
Jika kau sudah berusaha, iringilah dengan berdoa kepadaNya.
bukankah telah tertulis indah didalam kalamNya,
 
“Jika engkau telah berazzam, maka bertawakal lah kepada Allah. Sesungguhnya Allah menyukai orang yang bertawakal.” (Q.S, Ali Imron)

SEMANGAT!!! \(^.^)/
.Insya Allah Kulluhu Khair.

kuliah minggu kedua semester tiga

Minggu ke-dua perkuliahan semester tiga telah dimulai. Praktikum-praktikum di minggu pertama yang belum dimulai, pada minggu ke-dua ini akan segera kutemui. Dan bila menilik dari jadwal KRS yang telah ku cetak, maka aka nada 5 praktikum dengan 1 responsi dalam seminggu. Walaupun terlihat padat dari pagi hingga sore hari, tetapi kalau dijalani dan coba untuk di syukuri ternyata asyik juga. Mungkin ini karena belum ada laporan yang menumpuk, tapi semoga saja Allah karuniakan kemudahan untukku dalam menjalaninya. Aamiin

Sedikit bercerita tentang mata kuliah yang kuambil semester ini. Terdiri dari delapan mata kuliah dengan bobot total 22 sks. Meskipun ketika konsultasi ke Dosen Pembimbing akademik ditawarkan untuk mengambil 25 sks pada semester ini, aku sendiri belum berani mengambil banyak karena takut kewalahan mengatur jadwal kuliah. Hhehe J

Ketika mencoba untuk sharing dengan kakak tingkat, kutemukan beberapa nama singkatan unik untuk mata kuliah semester tiga ini. Ada IKon (Instrumentasi dan control), PemTek (pemograman Teknik), Dasgron (Dasar Agronomi), Kaldu (Kalkulus Dua). Meski yang kurasa aneh ketika mendengar kaldu, karena memang mahasiswa rada sensitif dengan nama makanan. Tetapi ternyata itulah sebuah singkatan dari mata kuliah hitung-hitungan. Tentang integral dengan saudara-saudaranya juga para tetangganya. Bukan tentang kaldu ayam ataupun makanan sejenisnya. Hhehe

Se-aneh apapun singkatannya, itulah matkul yang harus dihadapi semester ini.
Bismillah Insya Allah aku bisa menghadapi dengan percaya diri.
Fa idza azzamta fatawakkal ‘alallah.
 Semangat \(^.^)/

Minggu, 02 September 2012

Mengenal beberapa Ospek di IPB



Tahun ajaran baru hampir dimulai di setiap kampus atau universitas di negeri ini. Pun yang terjadi di IPB kini, gelora tahun ajaran baru juga mulai Nampak. Wajah-wajah baru mulai bermunculan di area sekitar kampus ini. Dari yang sekedar berjalan-jalan  disekitar kampus guna melihat pemandangan hingga ada juga yang mencari jajanan untuk mengisi perut yang kelaparan. 

Salah satu hal yang mungkin bisa disebut sebagai tradisi di setiap kampus ketika menyambut tahun ajaran baru adalah diadakannya Masa Pengenalan Kampus atau yang lumrah terdengar dengan sebutan OSPEK. Sedikit bercerita tentang IPB, di kampus hijau ini pun diadakan masa pengenalan kampus. Bedanya di IPB namanya bukan ospek, tetapi MPKMB (Masa Pengenalan Kampus Mahasiswa Baru). Maka tak heran bila beberapa hari lalu sering terlihat wajah-wajah baru berkeliaran mencari perlengkapan MPKMB di sekitar kampus IPB Dramaga. Dan sebuah barang yang selalu menjadi primadona di buru ada sebuah penutup kepala berbentuk kerucut yang identik dipakai oleha para petani. Yups, “caping” bahasa kerennya. Itulah topi khas nya MPKMB di IPB. (^_^)

Itu baru MPKMB tahun pertama di IPB. Karena di tahun keduanya akan ditemui dua masa pengenalan yang lain. Sebutlah MPD (Masa Pengenalan Departemen) dan MPF (Masa Pengenalan Fakultas). Inilah yang mebuat IPB agak berbeda dengan kampus yang lain. Yakni para mahasiswa akan menemui tiga Ospek dimasa perkuliahannya. MPKMB di tahun pertama sebagai masa pengenalan kampus, kemudian MPF ditahun kedua sebagai masa pengenalan tiap-tiap fakultas. Dan yang terakhir adalah MPD sebagai masa pengenalan jurusan yang diambil.

Berhubung tahun ini adalah tahun kedua ku di IPB, maka MPKMB tahun lalu sudah kulalui(walau sampai kini belum memegang sertifikat MPKMB nya, hhehe J ). Sedangkan MPF juga baru beberapa hari yang lalu ku jalani dengan suka dan duka nya. Mulai dari beberapa kali pertemuan guna sosialisasi MPF yang sedikit memotong masa liburan, beberapa kali kumpul bersama kelompok guna menyelesaikan tugas-tugas yang “menantang”, hingga akhirnya kulalui juga tiga hari MPF dengan berbagai macam seminar dan kegiatan yang insya Allah bermanfaat meski badan pun kelelahan. (^_^)


Yups, kurang satu lagi masa pengenalan yang belum kulewati. Masa pengenalan satu ini konon katanya paling mantap kegiatan pun tugasnya. Karena memang sudah kurasakan salah satu tugasnya sejak sebelum liburan, yaitu mendesain dan mengadakan sebuah acara kumpul antar angkatan-angkatan  sesepuh dengan kami yang angkatan baru. Bismillah… satu masa pengenalan lagi, SEMANGAT \(^,^)/

ini nasi bungkus di acara MPF hari terakhir, ada temen yang kreatif dengan menuliskan beberapa kata. mungkin karena cepetnya aku merayap ketika acara outbound MPF kemarin, jadi buat nyemangatin di tulis lagi.

 

About Me

Foto Saya
boecah
segalanya telah berubah... tak ada yang akan selalu konstan di dunia ini...
Lihat profil lengkapku

Followers

Copyright © 2010 boecah lawu

Template By Nano Yulianto